BAPELKES MATARAM - Penutupan pelatihan Penyegaran Mikroskopis Malaria Kerjasama Dinas Kesehatan Kbupaten Sumbawa dengan Bapelkes Mtaram Kemenkes RI Tahun 2024

Detail Info Terkini

Isi Informasi Tentang Kegiatan/Berita Di Bapelkes Mataram

Penutupan pelatihan Penyegaran Mikroskopis Malaria Kerjasama Dinas Kesehatan Kbupaten Sumbawa dengan Bapelkes Mtaram Kemenkes RI Tahun 2024

Dipublikasi Pada: Sabtu, 11 Mei 2024 - 14:38 WIB


Bapelkes Mataram Kemenkes RI sukses menyelenggarakan Pelatihan Penyegaran Mikroskopis Malaria  bekerja sama dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Sumbawa tahun 2024 Angkatan I. Acara penutupan ini berlangsung pada tanggal 10 Mei 2024, di Hotel Lombok Raya, Kota Mataram.
 
Acara ini dimulai dengan laporan panitia penyelenggara oleh Ketua Panitia, Ibu Sri Hendra Susianti (Dikes Kabupaten Sumbawa) Pelatihan berlangsung selama 7 hari diikuti oleh 15 peserta dari Puskesmas dan Rumah Sakit di Kabupaten Sumbawa, dengan salah satu tujuan yakni Melakukan pemeriksaan malaria menggunakan RDT (Rapid Diagnostic Test/Tes diagnostik cepat).
 
Kemudian, acara dilanjutkan dengan sambutan dan penutupan resmi oleh Kepala Bapelkes Mataram Kemenkes RI, Bapak Ali Wardana, SKM., M.Si. Dalam sambutannya, beliau menegaskan bahwa tujuan utama program penanggulangan malaria di Indonesia adalah mencapai eliminasi malaria secara bertahap paling lambat tahun 2030. Saat ini, dari 10 Kabupaten/Kota di NTB, terdapat 7 Kabupaten/Kota yang telah dinyatakan bebas malaria, sementara 3 Kabupaten lainnya, termasuk Kabupaten Sumbawa, masih dalam upaya eliminasi. Oleh karena itu, penting bagi semua pihak untuk terus memaksimalkan upaya menuju eliminasi malaria di Kabupaten Sumbawa.
 
Salah satu langkah strategis yang telah diambil adalah melalui pelatihan Penyegaran Mikroskopis Malaria ini, dengan harapan dapat meningkatkan akurasi diagnosis dan pengobatan. Peran penting seorang mikroskopis malaria dalam menentukan deteksi parasit malaria sangatlah krusial. Meskipun proses pemeriksaan malaria tergolong sederhana dan ekonomis, namun kesalahan diagnosis mikroskopik bisa terjadi akibat kurangnya keterampilan atau pengalaman pemeriksa. Bapak Ali Wardana berharap para alumni pelatihan dapat mengimplementasikan pengetahuan yang diperoleh dan mengedukasikannya kepada rekannya di tempat kerja.
 
Pelatihan Penyegaran Mikroskopis Malaria ini adalah bagian dari sejumlah pelatihan yang dilaksanakan oleh Bapelkes Mataram dalam rangka berkontribusi terhadap penanganan masalah kesehatan yang menjadi prioritas daerah. Kami berharap para peserta dapat menjadi agen perubahan yang berkontribusi dalam upaya menuju eliminasi malaria di Kabupaten Sumbawa serta meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan di daerahnya masing-masing.


<< kembali ke indeks berita



Berita Lainnya:


Optimalisasi Pelayanan Kesehatan: Bapelkes Mataram Gelar Pelatihan Stroke dan Diabetes
Selasa, 17 September 2024 - 07:29 WIB
Pelatihan Teknis Penanggulangan Stroke Bagi Dokter dan Perawat di FKTP Angkatan I
Minggu, 15 September 2024 - 07:32 WIB
Koordinasi Penyelenggaraan Pelatihan Bagi BBPK-Bapelkes Tahun 2024 di Mataram
Jumat, 13 September 2024 - 07:36 WIB
Pelatihan Pemeriksaan Tuberkulosis Menggunakan Alat Tes Cepat Molekular (TCM) Bagi Petugas Laboratorium Fasyankes Angkatan IV
Sabtu, 07 September 2024 - 07:40 WIB
Bapelkes Mataram Kemenkes RI sukses melaksanakan Pelatihan Pelayanan Kefarmasian bagi Tenaga Kefarmasian di Puskesmas Wilayah Provinsi NTB, Bali, NTT, dan Maluku Angkatan III
Rabu, 28 Agustus 2024 - 12:00 WIB
Bapelkes Mataram Menutup Pelatihan Manajemen Penanggulangan Krisis Kesehatan Bagi Sumber Daya Manusia Kesehatan Angkatan 3
Selasa, 27 Agustus 2024 - 13:00 WIB